Admin YM

Jumat, 22 Juli 2011

Cek Pulsa via Modem

Postingan ini saya dedikasikan buat rekan-rekan yang biasa menggunakan koneksi internet dengan Modem yang tidak dilengkapi fitur Dial atau panggilan keluar. Dan kali ini sesuai dengan pengalaman pribadi akan saya jelaskan secara detail bagaimana cara cek pulsa via modem tanpa fitur dial. Kenapa saya garis bawahi kata detail, karena saya ingin sekali pengunjung blog ini bisa langsung paham dengan sekali mengikuti langkah-langkah yang akan saya terangkan dibawah ini. Woke..tanpa mengulur waktu mari ikuti petunjuknya, cekitdot....

Persiapan :

Cek dimana posisi Port Com Modem Anda, maksudnya di port usb mana modem itu dicolokin ke laptop atau di komputer Anda. Bagi yang belum tahu bisa ikuti langkahnya sebagai berikut:

* Klik My Computer--->Klik Kanan, Properties--->Hardware--->Device Manager

Contoh modem yang saya pakai adalah Sierra 881u, pada gambar terlihat saya menggunakan Port COM3 untuk mencolokin modem saya tersebut.








Pengoperasian :

1. Klik Start--->All Program--->Accessories--->Communications--->Hyper Terminal

Beri nama Connection sesuai dengan keinginan Anda dan klik OK. Saya contohkan koneksi ini dengan nama " Cek Pulsa Via Modem "









2. Setelah itu akan ada tampilan seperti pada gambar.

Pada menu 'Connect using' , pilih Port Com dimana modem di colokin klik OK.










3. Pada bagian ini langsung saja klik OK.













4. Lihat seperti pada gambar , ketikkan perintah AT+CUSD=1,[kode cek pulsa] , contohnya untuk perintah cek pulsa kartu simpati *888# maka perintahnya adalah AT+CUSD=1,*888# , Klik OK


Klik gambar untuk nggedein.










Gimana, mudah bukan.

Jika Anda pengguna Windows Vista atau komputer yang tidak di lengkapi dengan Hyper Terminal seperti yang dimiliki Windows XP, maka Anda wajib download softwarenya gratis disini lengkap dengan gambar panduannya, karena lebih mudah dan gampang kemudian software ini juga dapat Anda gunakan pada komputer dan operator apapun.

Semoga postingan ini bisa menambah pengetahuan kita, Salam...


0 Comment:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Host